menu
logo mobile
sound
Yupi Good Talent Yupi Surprise Yupiland Store Meet Your Heroes Collaborations Yupi Diary What's Happening Our Story Cool Pics Here Say Hi! FAQ It's Game Time Terms & Condition
Did you know ?

10 Tips Persiapan Acara Ulang Tahun Anak yang Baik, Pasti Lancar!

Hari ulang tahun anak adalah salah satu momen istimewa yang bisa menjadi kenangan indah bagi anak-anak selama masa hidup mereka. Karena hal tersebut, untuk membuat acara ulang tahun yang berkesan, perlu ada beberapa persiapan acara ulang tahun yang harus dipersiapkan dengan baik.

Meskipun saat ini sudah banyak tempat dan jasa yang menyediakan untuk membantu mempersiapkan perayaan ulang tahun anak yang seru, namun tentu ada baiknya kita sebagai orang tua tetap ikut berperan aktif dalam membuat acara ulang tahun anak yang berkesan.

Jika berbicara tentang persiapan acara ulang tahun, ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan, salah satunya yang paling penting adalah tempat. Kini, tempat merayakan ulang tahun tidak juga harus selalu dirayakan di tempat yang mahal, membuat perayaan ulang tahun anak yang berkesan juga bisa dilakukan di rumah.

Lalu selain tempat, apa lagi persiapan ulang tahun anak yang perlu dipersiapkan dengan baik? Untuk hal tersebut, simak informasi selengkapnya berikut ini ya.

1. Konsep dan Tema

Persiapan acara ulang tahun anak yang wajib dilakukan pertama kali adalah menentukan konsep dan tema. Konsep dan tema acara ulang tahun anak ini bisa dibuat berdasarkan beberapa hal yang anak-anak disukai, salah satu contohnya adalah karakter kesukaan anak-anak. 

Beberapa karakter yang umum disukai anak-anak adalah seperti karakter Barbie untuk anak perempuan, atau bisa juga karakter super hero favorit mereka yang biasanya banyak disukai oleh anak laki-laki.

Selain karakter favorit, jika Yupiers tidak mengetahui karakter favorit anak yang merayakan ulang tahun, Yupiers bisa menggunakan konsep dan tema dengan warna kesukaan anak-anak, bisa juga menggunakan warna-warna yang umum digunakan seperti warna merah muda atau pink untuk anak perempuan, dan warna biru untuk anak laki-laki.

2. Daftar Tamu

Setelah menentukan konsep dan tema, persiapan acara ulang tahun anak selanjutnya adalah menentukan daftar tamu atau menentukan jumlah tamu yang akan datang pada acara ulang tahun anak.

Sebagai saran untuk daftar tamu yang diundang pada acara ulang tahun anak, usahakan untuk mengundang keluarga terdekat terlebih dahulu, baru kemudian teman-teman anak Yupiers. Untuk pembagiannya, mungkin bisa lebih banyak teman-teman anak Yupiers, karena acara ulang tahun ini adalah acara anak Yupiers.

Namun saran tersebut bisa Yupiers sesuaikan, jika Yupiers ingin acara ulang tahun yang lebih intim, maka tentunya bisa lebih banyak pihak keluarga terdekat yang diundang, namun jika ingin acara ulang tahun yang lebih meriah atau besar, maka jumlah teman-teman anak-anak yang bisa lebih banyak.

3. Tempat dan Waktu

Selanjutnya adalah tempat atau lokasi dan waktu acara ulang tahun anak diadakan. Berbicara tentang tempat atau lokasi, seperti yang dijelaskan di awal, Yupiers bisa memilih di rumah atau di tempat lainnya seperti restoran, karena sudah banyak restoran yang bisa digunakan sebagai tempat acara ulang tahun anak.

Jika ingin lebih menghemat biaya, tentunya di rumah menjadi pilihan yang tepat, namun jika di rumah biasanya akan ada beberapa batasan yang harus dipertimbangkan seperti jumlah tamu yang diundang tidak bisa terlalu banyak, dan kesesuaian rumah dengan dekorasi-dekorasi acara ulang tahun yang akan digunakan juga biasanya menjadi kendala tersendiri.

Sementara jika di luar rumah seperti restoran, tentunya akan lebih baik, karena baik dari jumlah tamu undangan, dekorasi dan lain sebagainya, bisa dimaksimalkan, namun tentunya untuk biaya akan keluar lebih banyak.

Lalu untuk waktu acara, sebaiknya disesuaikan dengan anak yang merayakan ulang tahun. Sebagai contoh, jika anak-anak masih balita, sebaiknya diadakan setelah waktu makan siang mereka, agar mereka bisa lebih tenang saat merayakan acara ulang tahunnya. Lalu untuk hari merayakannya, mungkin akan lebih baik jika dilakukan pada akhir pekan, sekalipun hari ulang tahun anak-anak tidak pada hari tersebut

4. Dekorasi

Jika sudah menentukan tema dan konsep, jumlah tamu yang diundang, lokasi serta waktu, maka salah satu persiapan acara ulang tahun anak selanjutnya yang paling penting adalah dekorasi.

Untuk dekorasi ulang tahun, sebaiknya Yupiers bekerja sama dengan pihak-pihak atau jasa yang terbiasa membuat dekorasi acara ulang tahun anak. Selain karena tentu hasil dekorasinya akan lebih baik karena mereka lebih berpengalaman, nantinya Yupiers bisa terbantu untuk mengurus berbagai keperluan acara ulang tahun anak yang lainnya.

Hal yang harus Yupiers perhatikan untuk dekorasi acara ulang tahun anak ini adalah harus sesuai dengan tema dan konsep yang sudah ditentukan. Pastikan juga beberapa dekorasi yang umum ada pada acara ulang tahun anak ada, seperti balon, pita, meja pesta, pernak-pernik hiasan dinding dan yang lainnya.

5. Makanan dan Minuman

Setelah berbagai keperluan siap, kita berlanjut ke menu makanan dan minuman dalam acara ulang tahun anak

Untuk menu makanan dan minuman ini biasanya disesuaikan dengan tempat acara dilakukan jika acara tersebut di luar rumah seperti di restoran. Biasanya pihak restoran sudah memiliki paket-paket menu makanan dan minuman mereka sendiri untuk acara ulang tahun anak.

Namun jika acara ulang tahun anak dilakukan di rumah, tentunya Yupiers perlu mempersiapkannya dengan baik. Yupiers bisa memberikan makanan dan minuman kesukaan anak-anak, dan selain makanan utama dalam acara tersebut, pertimbangkan juga makanan serta minuman pelengkap lainnya ya.

Sebagai saran, untuk pelengkap makanan utama dalam acara ulang tahun anak, Yupiers juga bisa menambahkan cemilan yang enak dan sehat dari Yupi seperti Yupi Party Mix yang akan bisa menambah kemeriahan acara ulang tahun anak

Untuk makanan dan minuman ini, hal yang perlu diperhatikan adalah pastikan jumlahnya cukup untuk semua tamu undangan yang hadir, termasuk teman-teman anak-anak.

6. Hiburan

Selanjutnya adalah salah satu inti acara dalam acara ulang tahun anak, yaitu hiburan atau permainan yang seru untuk dilakukan dan membuat acara ulang tahun anak-anak semakin meriah.

Untuk hiburan pada saat acara ulang tahun anak, yang paling umum atau sering ada adalah badut ulang tahun atau pesulap, karena kedua hiburan tersebut adalah hiburan yang seru bagi anak-anak.

Sementara untuk permainan yang seru selama acara ulang tahun anak sebenarnya ada cukup banyak pilihan dan bisa disesuaikan dengan tempat acara dilakukan, beberapa pilihannya adalah seperti permainan balon, kursi musik, berburu harta karun, limbo dan masih banyak lagi.

7. Susunan Acara

Jika semua hal di atas sudah dipersiapkan dengan baik, maka selanjutnya adalah susunan acara pada saat acara ulang tahun anak dilakukan. Kenapa susunan acara ulang tahun anak penting? 

Hal tersebut karena dengan adanya susunan acara, maka kegiatan selama acara ulang tahun anak dilakukan akan menjadi lebih tertata rapi, dan sesuai dengan harapan. Susunan acara ini juga akan membuat waktu masing-masing kegiatan yang dilakukan dalam acara tersebut bisa dilakukan dengan maksimal.

Untuk susunan acara ulang tahun anak yang baik adalah diawali dengan penyambutan tamu undangan, pembukaan acara, sambutan dari keluarga, acara inti, pemotongan kue ulang tahun, makan bersama, permainan ringan, lalu ditutup dengan acara penutupan seperti doa bersama untuk anak yang merayakan ulang tahun.

8. Anggaran

Selanjutnya adalah anggaran. Kenapa Yumin menempatkan anggaran atau biaya acara ulang tahun anak bukan di urutan pertama padahal anggaran atau biaya ini sangat penting?

Hal tersebut karena menurut Yumin untuk acara ulang tahun anak yang berkesan bagi anak-anak, sebaiknya kita mempersiapkannya dengan mengetahui terlebih dahulu perkiraan biaya atau anggaran dari berbagai persiapan yang telah kita lakukan dengan baik sebelumnya.

Jika sudah, barulah kita mendapatkan gambaran berapa perkiraan biaya yang diperlukan dan melakukan penyesuaian. Jika dirasa terlalu besar, maka beberapa penyesuaian bisa kita lakukan, seperti jumlah tamu undangan, tempat acara, dekorasi, makanan dan minuman selama acara ulang tahun anak.

Jika semua sudah sesuai dan dirasa cukup, barulah beberapa persiapan yang sudah disebutkan sebelumnya bisa kita eksekusi dengan baik. 

Jangan lupa juga mempersiapkan anggaran untuk dua persiapan acara ulang tahun lainnya ya, yaitu undangan ulang tahun dan kue ulang tahun anak, namun biasanya kedua persiapan ini tidak sebesar anggaran untuk tempat, dekorasi, makanan dan minuman pada acara ulang tahun anak.

9. Undangan Ulang Tahun

Kita masuk ke persiapan selanjutnya dalam acara ulang tahun anak, yaitu undangan ulang tahun yang diberikan kepada para tamu yang akan hadir pada acara ulang tahun anak kita.

Untuk undangan ulang tahun anak ini, hal yang biasanya akan diperhatikan adalah tampilan dari surat undangan ini, karena itu, agar lebih menarik, surat undangan ini bisa kita beli di berbagai toko online yang tersedia, atau kita bisa membuatnya sendiri secara sederhana.

Namun, hal terpenting dari surat undangan ulang tahun anak yang baik adalah terletak pada informasi yang ada di dalamnya, pastikan di dalam surat undangan ulang tahun tahun anak terdapat informasi tentang lokasi atau tempat acara dilakukan, tanggal atau kapan acara dimulai, informasi pendukung lainnya seperti dress code atau tema acara dan kata-kata yang sopan untuk mengundang tamu undangan.

Lalu alternatif lainnya untuk surat undangan ulang tahun anak ini adalah dengan adanya kemajuan teknologi, tidak sedikit juga surat undangan acara ulang tahun anak yang dibagikan dalam bentuk digital.

10. Kue Ulang Tahun

Persiapan terakhir dalam acara ulang tahun anak yaitu kue ulang tahun anak, hal yang harus ada dalam setiap acara ulang tahun. Kue ulang tahun menjadi salah satu hal penting dalam acara ulang tahun, karena itu, persiapkanlah dengan baik.

Untuk kue ulang tahun ini, Yupiers bisa memberikan kue yang memang disukai oleh anak-anak, seperti mungkin rasanya atau yang lainnya. Yupiers juga bisa memberikan kue ulang tahun dengan bentuk karakter yang disukai oleh anak-anak.

Saat ini, sudah sangat banyak penyedia kue ulang tahun anak yang bisa Yupiers pilih, bahkan juga, sudah cukup banyak toko kue yang bisa membuat kue ulang tahun anak yang sesuai dengan keinginan kita.

Untuk kue yang dibuat khusus sesuai dengan pesanan keinginan Yupiers, pastikan desain, ukuran, rasanya sesuai dengan pesanan Yupiers, dan pastikan kue tersebut bisa diambil pada waktu yang tepat agar tidak terburu-buru atau bahkan terlambat.

Baca Juga: 10 Ide Kado Untuk Anak Perempuan Usia 3-10 Tahun

Apa yang Harus dilakukan jika Jumlah Tamu Undangan Melebihi Perkiraan?

Jika jumlah tamu undangan melebihi perkiraan, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan agar acara tetap berjalan lancar dan menyenangkan:

1. Evaluasi Kapasitas Tempat

Pastikan tempat acara bisa menampung tambahan tamu. Jika acara diadakan di rumah dan ada keterbatasan ruang, kamu bisa menyiapkan area tambahan, seperti halaman atau teras, yang bisa dimanfaatkan untuk tamu yang lebih banyak.

2. Siapkan Tambahan Makanan dan Minuman

Jika ada kemungkinan tamu melebihi perkiraan, pesan atau siapkan ekstra makanan dan minuman. Pilihlah menu yang praktis dan mudah disiapkan, seperti snack atau makanan ringan, untuk mengantisipasi tambahan tamu secara dadakan.

3. Penyesuaian Dekorasi dan Tempat Duduk

Atur dekorasi agar ruang lebih leluasa dan efisien. Jika kursi terbatas, kamu bisa membuat area lesehan dengan alas yang nyaman, terutama jika tamu anak-anak.

4. Tambahan Hiburan Ringan

Hiburan tambahan bisa membantu mencairkan suasana dan mengalihkan perhatian, misalnya permainan sederhana yang bisa dilakukan di ruang terbuka. Jadi, anak-anak tetap terhibur dan acara lebih interaktif.

5. Pengaturan Waktu Acara

Jika jumlah tamu cukup banyak, pastikan setiap sesi acara berjalan lancar dan sesuai jadwal agar semua momen penting, seperti pemotongan kue, tetap bisa dinikmati oleh semua yang hadir.

Mengantisipasi tambahan tamu bisa memastikan acara ulang tahun anak tetap berjalan lancar dan mengesankan.

Baca Juga: 13 Ide Kado Untuk Anak Laki-Laki Umur 1-13 Tahun, Pasti Suka!

Bagaimana cara Mengatasi Anak yang Rewel saat Pesta Ulang Tahunnya?

Acara ulang tahun memang momen spesial, namun ada kalanya anak merasa rewel atau tidak nyaman. Berikut beberapa tips yang bisa membantu:

1. Pilih Waktu yang Tepat

Pastikan pesta diadakan pada waktu yang nyaman untuk anak, seperti setelah tidur siang atau di waktu dia biasanya aktif dan ceria. Hindari waktu-waktu yang dekat dengan jam makan atau tidur.

2. Sediakan Ruang Istirahat

Siapkan area tenang yang jauh dari keramaian sebagai tempat istirahat jika anak merasa lelah atau butuh waktu sendiri. Tempat ini bisa membantu meredakan rewel atau kecemasan.

3. Kenalkan Suasana Sebelumnya

Sebelum acara dimulai, kenalkan anak pada suasana, dekorasi, dan teman-temannya yang hadir agar dia tidak terkejut dan merasa lebih nyaman dengan lingkungan sekitar.

4. Hiburan Favorit

Pastikan ada kegiatan atau hiburan yang disukai anak, seperti permainan favorit atau karakter kesukaannya. Hal ini bisa membantu mengalihkan perhatian anak dari rasa rewel.

5. Berikan Dukungan Emosional

Jika anak tampak rewel, tetap tenang dan dukung emosinya. Ajak bicara dengan lembut dan tunjukkan bahwa kamu mengerti perasaannya. Ini akan membantu anak merasa lebih aman dan nyaman.

6. Jangan Paksa untuk Selalu Berinteraksi

Jika anak merasa canggung atau rewel saat banyak tamu, jangan memaksa. Biarkan dia menyesuaikan diri dengan nyaman dan memberikan kesempatan berinteraksi sesuai keinginannya.

Dengan pendekatan yang lembut dan penuh pengertian, kamu bisa membantu anak menikmati pesta ulang tahunnya dengan lebih nyaman dan bahagia.

Buat Acara Ulang Tahun Anak Lebih Meriah dengan Yupi Party Mix

Yupi Party Mix 
Informasi terakhir tentang persiapan acara ulang tahun anak dari Yumin kali ini adalah tentang bagaimana membuat acara ulang tahun anak semakin meriah, caranya adalah dengan menambahkan
Yupi Party Mix kedalam daftar makanan acara ulang tahun anak.

Kenapa Yupi Party Mix? Perlu Yupiers ketahui, Yupi Party Mix adalah campuran berbagai permen Yupi dengan beraneka rasa, mulai dari strawberry, vanilla, apel, nanas, blackcurrant, lemon, anggur bahkan cola. Selain ada berbagai rasa dalam Yupi Party Mix, Yupi Party Mix  juga tersedia dalam berbagai bentuk yang menarik untuk dilihat.

Lalu selain karena tersedia dalam berbagai rasa dan bentuk, Yupi Party Mix juga aman dan halal untuk dikonsumsi, karena sudah bersertifikasi aman untuk dikonsumsi dari BPOM dan halal dari MUI.

Itulah beberapa persiapan acara ulang tahun anak dari Yupi kali ini, mulai dari konsep dan tema, mempersiapkan daftar tamu undangan, sampai kue ulang tahun anak. Dengan adanya berbagai penjelasan tentang berbagai persiapan tersebut, semoga Yupiers bisa membuat acara ulang tahun anak yang berkesan dan meriah ya.

Home Our Story Events Games Profile