menu
logo mobile
sound
Yupi Good Talent Yupi Surprise Yupiland Store Meet Your Heroes Collaborations Yupi Diary What's Happening Our Story Cool Pics Here Say Hi! FAQ It's Game Time Terms & Condition
Did you know ?

10 Menu Sarapan Pagi yang Simpel, Murah, dan Enak!

Berbicara tentang makanan di Indonesia, tentunya sudah menjadi rahasia umum jika Indonesia adalah negara yang sangat kaya akan banyak hal, salah satunya adalah dari sisi kulinernya.

Karena hal tersebut, untuk pilihan menu sarapan pagi di Indonesia bukan hanya sekedar roti atau sereal, ada berbagai macam menu masakan lainnya, dan masing-masing menu tersebut pastinya enak dan lezat. Beberapa diantaranya bahkan sudah sangat terkenal dan sering menjadi andalan berbagai hotel berbintang untuk disuguhkan kepada tamu-tamunya ketika waktu sarapan pagi tiba.

Namun, meskipun ada banyak sekali pilihannya, terkadang para orang tua bingung untuk memberikan sarapan kepada anak-anaknya, karena selain rasa, tentunya juga harus memperhatikan nilai gizi di dalamnya, selain itu juga, anak-anak cenderung akan bosan jika mendapatkan sarapan yang sama secara berulang-ulang.

Karena hal tersebut, untuk membantu Yupiers menyajikan sarapan pagi yang enak dan lezat, kali ini Yupi akan membagikan berbagai menu sarapan pagi yang bisa menginspirasi Yupiers, apa sajakah itu? Simak selengkapnya ya.

1. Nasi Goreng

Jika sudah berbicara tentang menu sarapan pagi yang mudah dibuat, hal pertama yang mungkin terlintas di pikiran banyak orang adalah nasi goreng. Sarapan dan nasi goreng benar-benar sudah menjadi sebuah hal sangat sering kita temukan di Indonesia.

Bukan tanpa alasan nasi goreng menjadi sarapan favorit banyak orang, nasi goreng termasuk makanan yang proses pembuatannya cukup mudah, bisa menggunakan bahan-bahan yang sederhana, dan bisa dikreasikan sesuai dengan keinginan serta kebutuhan kita.

Beberapa bahan tambahan toping pada nasi goreng seperti seafood, potongan daging, sosis, bakso, atau yang lainnya, akan menambah cita rasa dari nasi goreng ini. Karena bahan utamanya adalah nasi, jadi bisa dipastikan nasi goreng ini bisa mengisi perut Yupiers pada pagi hari.

Sebenarnya, sajian nasi goreng ini juga ada di beberapa negara Asia lainnya, hanya saja nasi goreng di Indonesia menggunakan kecap manis sebagai salah satu bahan bumbunya.

2. Nasi Uduk

Masih menggunakan nasi sebagai bahan utama, selain nasi goreng, ada juga nasi uduk yang kerap menjadi menu sarapan pagi andalan banyak orang. Nasi uduk sebenarnya adalah sajian khas Betawi, yang lahir dari persilangan budaya Jawa dan Melayu.

Nasi uduk adalah nasi yang dimasak dengan santan dan daun pandan, serta dilengkapi dengan berbagai macam lauk pendamping, biasanya, setiap daerah di Indonesia memiliki lauk pendamping nasi uduk andalannya masing-masing, yang membuat makanan satu ini punya banyak keragaman dalam penyajiannya, namun tentu saja tetap enak dan lezat untuk dinikmati.

Dari berbagai macam lauk pendamping tersebut, beberapa lauk pendamping nasi uduk yang paling sering disajikan adalah tempe, sambal goreng, ayam goreng, telur, dan masih banyak lagi. 

Selain itu juga, karena dimasak menggunakan santan dan daun pandan, nasi uduk ini terkenal dengan aroma dan rasanya yang gurih.

3. Bubur Ayam

Tidak kalah terkenal dengan nasi goreng dan nasi uduk, bubur ayam juga termasuk salah satu menu sarapan pagi orang Indonesia yang paling terkenal. 

Terdiri dari bubur yang disiram dengan kuah kaldu, disertai irisan potongan daging ayam, kacang yang telah digoreng, bawang goreng, daun bawang, irisan cakwe, kerupuk, kecap dan juga sambal, tidak heran bubur ayam menjadi menu andalan banyak orang untuk mengawali hari mereka.

Selain itu juga bubur ayam sering disajikan dengan pilihan makanan lainnya seperti sate telur puyuh dan sate usus, semakin membuat menu sarapan pagi yang satu ini semakin nikmat.

Kepopuleran bubur ayam sebagai menu sarapan di Indonesia sudah sangat meluas, mulai dari pedagang kaki lima, sampai restoran hotel berbintang kita bisa menemukan bubur ayam menu sarapan pagi yang mereka sajikan.

4. Lontong Sayur

Yupiers ingin menu sarapan pagi yang lebih berat dan membuat kenyang? Lontong sayur adalah jawabannya. Lontong sayur ini juga termasuk masakan yang sangat banyak sekali jenisnya, mulai dari lontong sayur betawi, lontong sayur padang, dan masih banyak lagi.

Lontong yang menjadi bahan utama dalam lontong sayur ini adalah nasi yang dimasukan ke dalam daun pisang, kemudian dikukus. Setelah menjadi lontong, lontong tersebut umumnya disajikan bersamaan dengan kuah santan yang gurih, bersama dengan potongan labu siam, nangka, kacang panjang, dan disertai dengan toping telur rebus dan kerupuk.

Bahan tambahan lainnya biasanya tergantung dari jenis lontong sayur tersebut, sebagai contoh lontong sayur betawi biasanya ditambahkan semur tahu, atau lontong sayur padang biasanya ditambahkan rendang.

5. Bubur Kacang Hijau

Cukup sederhana dan mudah dibuat, burjo atau yang dikenal juga dengan nama bubur kacang hijau, adalah salah satu menu sarapan pagi simple dan murah yang bisa Yupiers pilih. Bubur kacang hijau ini cocok bagi Yupiers yang mencari alternatif sarapan pagi selain nasi.

Terbuat dari kacang hijau yang dimasak bersama dengan air, santan dan juga gula aren, bubur kacang hijau memiliki cita rasa yang gurih, dan penyajiannya biasanya dihidangkan dengan tambahan sedikit santan serta seringkali dihidangkan bersama dengan ketan hitam

6. Nasi Kuning

Nasi kuning tentunya bukan suatu hal baru bagi masyarakat Indonesia. Menu sarapan pagi berupa nasi kuning ini selain dihidangkan pada pagi hari, sering juga dihidangkan pada saat acara-acara spesial menggunakan tumpeng, dan sering menjadi simbolis akan suatu hal pada acara-acara kebudayaan di berbagai daerah di Indonesia.

Dimasak menggunakan kunyit dan rempah-rempah lainnya, nasi kuning memiliki cita rasa yang gurih, aroma harum dan warna kuning yang tentu saja menjadi ciri khas masakan ini. 

Untuk penyajiannya sendiri sendiri, sering dihidangkan dengan berbagai macam lauk-pauk khas Indonesia seperti tempe, tahu, ayam goreng, serundeng, sambal, dan berbagai macam lauk-pauk lainnya.

Baca Juga: Ide Bekal Menu Makanan 4 Sehat 5 Sempurna Untuk Anak, Dijamin Suka!

7. Bubur Sumsum

Bagi Yupiers yang mencari sarapan dengan cita rasa manis dan mungkin jarang Yupiers konsumsi, bubur sumsum ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Terkenal akan teksturnya yang lembut, bubur sumsum ini terbuat dari olahan tepung beras dan disajikan dengan tambahan kuah gula merah yang manis dan lezat.

Selain menjadi menu sarapan pagi, bubur sumsum ini juga cocok menjadi makanan penutup, penyajian bubur sumsum ini juga seringkali menggunakan tambahan topping lainnya seperti biji salak, sagu mutiara, atau yang lainnya.

8. Nasi Pecel

Cukup terkenal di beberapa wilayah di Indonesia seperti Yogyakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur dan sekitarnya, sajian tradisional berupa nasi pecel ini juga bisa masuk ke dalam daftar menu sarapan pagi sehat yang bisa Yupiers coba.

Nasi pecel ini merupakan sajian nasi putih yang penyajiannya dilengkapi dengan berbagai macam sayur-sayuran, seperti kangkung, kacang panjang, daun pepaya, daun singkong, dan yang lainnya, kemudian disiram dengan sambal kacang yang enak dan gurih.

Selain sayur-sayuran, nasi pecel juga biasa dinikmati dengan rempeyek, tempe goreng, telur hingga ayam goreng yang membuat menu sarapan pagi dari nasi ini semakin nikmat.

9. Soto

Bagi Yupiers yang mencari menu sarapan pagi yang hangat dan nikmat, soto bisa menjadi pilihan yang bisa Yupiers coba.

Dengan rasa hangat yang berasal dari kuah kaldu ayam yang kaya akan rempah-rempah, soto biasa disajikan dengan ayam, bihun dan nasi, dilengkapi dengan telur rebus, kecambah, taburan bawang goreng dan seledri.

Soto ini juga banyak jenisnya, mulai dari soto ayam, soto babat, soto dagin dan masih banyak lagi.

10. Pisang Goreng

Sebagai penutup dalam daftar sarapan pagi kali ini, Yupiers bisa mencoba pisang goreng, makanan penutup yang enak dinikmati ketika masih hangat bersama dengan segelas teh atau kopi di pagi hari.

Praktis dan mudah dibuat, pisang goreng pada pagi hari sangat mudah untuk kita dapatkan, karena banyak orang yang menjualnya, jika ingin membuatnya sendiri juga sangat mudah, karena hanya memerlukan bahan utama berupa pisang, dilumuri dengan adonan kental dari tepung terigu kemudian goreng hingga berwarna kecoklatan.

Pisang goreng juga dapat dikreasikan dengan berbagai pilihan topping tambahan yang akan membuat pisang goreng semakin nikmat seperti coklat, keju, atau yang lainnya.

Bagaimana Komposisi Makanan yang Ideal untuk Sarapan?

Komposisi idealnya, satu porsi sarapan mengandung karbohidrat kompleks (seperti nasi merah atau oat) sekitar 25%, protein (seperti telur atau kacang-kacangan) sekitar 25%, dan serat (dari buah, sayur, atau biji-bijian) sekitar 50%. Kombinasi ini akan memberikan Yupiers energi yang tahan lama dan menjaga kesehatan tubuh sepanjang hari.

Jam Berapa Sebaiknya Kita Sarapan Pagi?

Waktu terbaik untuk sarapan adalah sekitar pukul 7-8 pagi. Setelah berpuasa selama tidur, kadar gula darah kita cenderung menurun. Sarapan pada waktu ini akan membantu mengisi kembali energi tubuh dan menjaga kinerja otak kita tetap optimal.

Ingin Mencoba Camilan yang Berbeda Dari yang Lainnya? Yuk Coba Yupi Poppin’ Pazz!

Poppin Pazz 
Sebagai informasi penutup dalam pembahasan kali ini, bagi Yupiers yang ingin mencoba camilan lezat yang berbeda dengan kebanyakan camilan saat ini, maka Yupiers bisa mencoba Yupi Poppin’ Pazz!

Apa itu Yupi Poppin’ Pazz? Yupi Poppin’ Pazz adalah camilan dari Yupi berupa permen gummy yang berbentuk kotak panjang dengan jus buah asli dari kombinasi rasa apel dan markisa yang segar dan sensasi ledakan rasa buah di mulut

Yupi Poppin’ Pazz itu juga terjamin kualitasnya karena telah memiliki sertifikasi aman untuk dikonsumsi dari BPOM dan halal dari MUI.

Itulah informasi tentang menu sarapan pagi yang mudah dibuat, enak dan lezat dari Yupi kali ini. Beberapa pilihan menu sarapan pagi yang bisa dicoba adalah seperti nasi goreng, nasi uduk, bubur ayam, lontong sayur, bubur kacang hijau, nasi kuning, bubur sumsum, nasi pecel, soto, dan pisang goreng.

Beberapa pilihan menu tersebut juga cocok sebagai menu bekal sekolah anak, seperti nasi goreng, bubur ayam, atau pisang goreng.

Semoga informasi tentang berbagai menu sarapan pagi yang mudah dibuat dari Yupiers ini bisa menginspirasi Yupiers memberikan menu sarapan pagi yang tidak membosankan untuk anak-anak sehingga meningkatkan nafsu makan anak.

Baca Juga: 4 Cara Mengatasi Anak Susah Makan, Yuk Terapkan Hal Ini!

Jadi, dari beberapa menu sarapan pagi tersebut, mana yang paling menarik untuk Yupiers?

Home Our Story Events Games Profile