menu
logo mobile
sound
Yupi Good Talent Yupi Surprise Yupiland Store Meet Your Heroes Collaborations Yupi Diary What's Happening Our Story Cool Pics Here Say Hi! FAQ It's Game Time Terms & Condition
Did you know ?

Cara Membuat Kliping Anak SD yang Benar Beserta 12 Contohnya

Pernahkah Yupiers mengajari anak membuat kliping? Sebenarnya, cara buat kliping untuk anak SD yang baik dan benar itu sangat mudah, lho! Untuk itu, simak pembahasan dibawah ini hingga selesai, ya!

Ada beragam cara belajar efektif dan menyenangkan untuk anak yang bisa Yupiers terapkan pada mereka atau seorang guru berikan kepada mereka di sekolah, salah satunya adalah melalui scrapbooking atau yang lebih dikenal dengan kliping.

Pengertian kliping menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah potongan atau guntingan  pada bagian-bagian tertentu dari surat kabar, majalah, atau media cetak lainnya yang kemudian disusun dengan baik dan benar pada suatu bidang seperti kertas, karton atau yang lainnya dan menjadi bahan dokumentasi.

Sejalan dengan KBBI, menurut buku "Seni Budaya Keterampilan" yang ditulis oleh Drs. Sri Murtono, M.Pd. dan rekan-rekannya, kliping merupakan tindakan menghimpun objek atau gambar, mengaturnya, dan menempelkannya pada berbagai media seperti kertas, buku, atau wadah lainnya.

kliping memang seringkali dijadikan sebagai tugas untuk anak-anak memasuki usia Sekolah Dasar (SD). Ketika tugas kliping ini diberikan oleh seorang guru kepada anak muridnya, tidak sedikit orang tua yang masih belum mengetahui cara buat kliping anak SD yang baik dan benar.

Karena tugas yang satu ini cukup sering diberikan oleh semua guru kepada anak muridnya, kali ini Yumin akan membahas lebih lanjut tentang cara membuat kliping yang mudah, simak informasinya dari Yupi berikut ini.

1. Menentukan Tema

Langkah atau cara buat kliping anak SD yang pertama adalah dengan menentukan tema. Tema sangat penting dalam sebuah kliping karena akan menentukan menarik atau tidaknya sebuah kliping. 

Yupiers dapat berdiskusi dengan anak-anak tentang tema yang akan digunakan dalam sebuah kliping. 

Untuk mempermudah Yupiers dalam menentukan tema, Yupiers bisa memulai dengan menggunakan tema yang sesuai dengan kehidupan sehari-hari seperti lingkungan, teknologi, kesehatan dan masih banyak lagi.

2. Mempersiapkan Bahan dan Alat

Setelah tema kliping telah Yupiers tentukan, langkah atau cara buat kliping anak SD yang kedua adalah mempersiapkan bahan dan alat. Lantas, apa saja bahan kliping? Beberapa bahan dan alat yang biasa digunakan dalam sebuah kliping adalah sebagai berikut :

  • Gunting
  • Penggaris
  • Pulpen
  • Spidol
  • Lem
  • Staples
  • Kertas karton
  • kertas HVS
  • Hiasan

Jangan lupa juga untuk mempersiapkan gambar-gambar yang telah digunting dan akan digunakan dalam kliping Yupiers. 

Sebagai tips tambahan untuk mencari gambar, mencari gambar untuk kliping sekarang tidak harus selalu dari koran atau majalah. Yupiers bisa memanfaatkan internet untuk mendapatkan gambar yang sesuai dengan tema dan isi kliping. Namun sangat penting juga bagi Yupiers untuk memastikan bahwa gambar yang digunakan berasal dari sumber yang terpercaya.

3. Tempelkan Bahan Kliping

Langkah atau cara buat kliping anak SD yang selanjutnya adalah dengan menempelkan bahan-bahan yang telah Yupiers siapkan. Bahan-bahan yang ditempelkan ini adalah gambar-gambar yang telah Yupiers siapkan dan gunting sebelumnya dan ditempelkan pada wadah kliping seperti karton.

Tahap ini sangat penting untuk Yupiers lakukan dengan baik, karena pada tahap inilah pembuatan isi kliping Yupiers sedang lakukan.

Dalam menempelkan gambar-gambar yang telah disiapkan, lakukanlah dengan susunan yang rapi dan berurutan agar gambar tersebut dapat bercerita atau menjelaskan suatu peristiwa atau tahapan.

Selain itu juga Yupiers harus memperhatikan ukuran informasi yang ditempelkan dalam kliping agar tetap sesuai dan tidak ada yang terpotong. 

4. Membuat Bagian Kliping Lainnya

Setelah isi kliping Yupiers selesai dibuat, langkah atau cara buat anak kliping SD yang baik dan benar selanjutnya adalah membuat beberapa bagian lainnya sesuai dengan pada point struktur kliping sebelumnya, yaitu sampul kliping, kata pengantar, daftar isi, kesimpulan dan saran serta daftar pustaka.

5. Jilid Kliping

Langkah atau cara buat kliping anak SD yang terakhir adalah dengan menjilid kliping tersebut. Menjilid kliping adalah proses menyatukan semua lembaran kliping menjadi sebuah buku. 

Dalam melakukan proses ini, Yupiers bisa mengerjakannya sendiri dengan menggunakan staples dan lakban, atau jika ingin lebih mudah maka Yupiers bisa membawanya ke tukang foto copy dan mereka akan membantu Yupiers.

6. Daftar Pustaka

Langkah terakhir dalam proses pembuatan kliping adalah menyusun daftar pustaka. Kliping melibatkan kegiatan memotong atau mencabik potongan tertentu dari media cetak, dan dalam proses ini digunakan berbagai sumber sebagai referensi.

Semua sumber yang digunakan dalam pembuatan kliping harus diidentifikasi dan dimasukkan ke dalam daftar pustaka. Ini memiliki manfaat signifikan dalam meningkatkan kualitas kliping dan memastikan informasi yang disajikan dalam kliping dapat dipahami dengan baik oleh pembaca.

Untuk menjaga keberagaman dan membuat daftar pustaka lebih menarik, Yupiers dapat mempertimbangkan untuk menambahkan elemen-elemen seperti stiker, gambar, atau elemen dekoratif dengan pensil atau spidol warna. Tujuannya adalah agar daftar pustaka terlihat lebih menarik dan tidak membosankan bagi yang membacanya.

Isi Struktur Kliping

Berikut ini adalah struktur dari sebuah kliping yang baik dan benar :

1. Cover Kliping (Sampul)

Bagian kliping yang pertama kali adalah cover kliping atau sampul. Sampul kliping bisa Yupiers kreasikan dengan berbagai cara agar terlihat lebih menarik dan orang-orang tertarik untuk melihat isi dalamnya. 

Sampul kliping juga sebaiknya dibuat sesuai dengan tema isi dari sebuah kliping agar orang-orang mendapatkan gambaran dari isi kliping tersebut.

2. Kata Pengantar

Setelah cover atau sampul, dalam sebuah kliping juga terdapat kata pengantar. Untuk kata pengantar ini, tidak semua kliping menggunakannya, namun akan menjadi lebih baik jika dalam sebuah kliping terdapat kata pengantar.

Kata pengantar ini biasa ditulis dengan singkat, padat dan menarik. Dalam kata pengantar umumnya berisi tentang pembukaan, salam, sampai alasan pemilihan sebuah tema dalam sebuah kliping.

3. Daftar Isi

Kliping juga sama seperti karya tulis pada umumnya, yaitu terdapat daftar isi. Daftar isi bertujuan untuk mempermudah dan mempercepat pembaca dalam menemukan halaman yang tepat sesuai dengan apa yang sedang mereka cari.

Dengan adanya kata pengantar, pembaca juga dapat lebih mengetahui secara garis besar apa saja yang ada dalam sebuah kliping yang mereka lihat.

4. Isi Kliping

Inilah bagian utama dari sebuah kliping, yaitu isi kliping. Isi kliping ini akan menentukan apakah sebuah kliping bisa termasuk kliping yang baik dan benar atau tidak. 

Kliping yang baik dan benar, selain memiliki tampilan yang menarik, isi dari sebuah kliping harus sesuai dengan tema, judul, dan sampul dari sebuah kliping serta penuh dengan informasi yang menarik. 

Sebagai tips tambahan dalam membuat isi kliping yang baik dan benar, Yupiers juga bisa mencantumkan informasi dari mana sumber gambar yang digunakan dalam kliping tersebut.

5. Kesimpulan dan Saran

Setelah berbagai informasi yang menarik dan tepat dalam sebuah kliping diberikan pada bagian isi kliping, bagian selanjutnya adalah kesimpulan dan saran. 

Kesimpulan bertujuan untuk memberikan penjelasan akhir secara singkat dengan lebih mudah bagi pembaca, sementara saran bertujuan sebagai bahan pembelajaran bagi pembuat kliping agar bisa membuat kliping yang lebih baik lagi untuk kedepannya.

6. Daftar Pustaka

Bagian kliping yang terakhir adalah daftar pustaka. Meskipun pada bagian isi Yupiers telah melampirkan sumber gambar yang digunakan dalam sebuah kliping, daftar pustaka ini juga sebaiknya Yupiers buat dalam sebuah kliping.

Dalam daftar pustaka akan berisi informasi yang lebih akurat tentang berbagai sumber yang menjadi rujukan dalam membuat kliping tersebut, dari mana gambar-gambar dalam kliping diperoleh dan jangan lupa untuk menggunakan format penulisan daftar pustaka yang baik dan benar.

Baca Juga : Ide Hadiah untuk Anak yang Berprestasi di Sekolah

Jenis-Jenis Kliping

1. Kliping Sekolah

Kliping Sekolah Kliping yang sering diberikan sebagai tugas di sekolah memiliki berbagai tema, seperti olahraga, seni, budaya, dan lain sebagainya. Untuk membuat kliping sekolah, berikut langkah-langkah yang bisa diikuti:
  • Pertama, siapkan beberapa lembar kertas notebook.
  • Kemudian, persiapkan bahan-bahan yang diperlukan. Misalnya, Yupiers bisa memotong sebagian dokumen album foto masa sekolah.
  • Setelah itu, buat bingkai dari kertas warna-warni sebagai elemen dekoratif.
  • Selanjutnya, tempelkan potongan-potongan tersebut pada lembaran kertas notebook. Susun sesuai kreativitas Yupiers.

2. Kliping Mini

Kliping Mini dalam Buku Salah satu cara sederhana dalam membuat kliping adalah dengan menggabungkan buku mini dalam sebuah kliping. Caranya, sisipkan area kosong pada kertas (sebelum menempelkan potongan lain) untuk memasukkan beberapa album foto mini yang telah dibuat sebelumnya. Selanjutnya, gunakan sampul buku kaku dan tambahkan elemen dekoratif sesuai selera. Ini akan memberikan kesan mewah pada album mini. Lalu, masukkan potongan-potongan berita yang diinginkan dari surat kabar, majalah, koran, tabloid, atau media cetak lainnya sebagai pelengkap.

3. Kliping Monogram

Kliping monogram memiliki ciri khas dengan penggunaan kertas berwarna abu-abu. Berikut tahap-tahap pembuatan kliping monogram:
  • Siapkan bahan dan potong sesuai keinginan. Bentuknya dapat disesuaikan dengan preferensi Yupiers.
  • Sebelum menempelkannya, buat sampul kliping dengan lapisan kain.
  • Hiasi dengan sentuhan dekoratif, seperti menutupi halaman kosong dengan kertas berpola dan menambahkan monogram logam pada sampul.
  • Dengan demikian, tampilan kliping Yupiers akan menjadi lebih menarik.

Baca Juga : Cara Agar Anak Menjadi Pintar dan Jenius Dengan Mudah

Contoh-Contoh Isi Kliping Anak SD

Contoh Kliping seperti apa? Nah, informasi yang terakhir dari Yupi tentang kliping kali ini adalah beberapa contoh kliping anak SD yang bisa menjadi inspirasi Yupiers dalam membuat kliping. 

1. Kliping Kesehatan (Wabah Covid-19)
contoh kliping anak sd

2. Kliping Bencana Alam
contoh kliping

3. Kliping Tentang Berbagai Isu
contoh kliping yang baik dan benar

4. Kliping Teknologi
Kliping Teknologi

5. Kliping Olahraga
Kliping Olahraga

6. Kliping Bisnis
Kliping Bisnis

7. Kliping Seni Budaya
Kliping Seni dan Budaya

8. Kliping Lingkungan
Kliping Lingkungan  

9. Kliping Politik
Kliping Politik

10. Kliping Gaya Hidup
Kliping Gaya Hidup

11. Kliping Sejarah
Kliping Sejarah

12. Kliping Inspirasi

Kliping Inspirasi
Itulah informasi lengkap tentang cara buat kliping untuk anak SD yang baik dan benar dari Yupi. Membuat kliping merupakan contoh kegiatan kreatif dari seorang guru kepada anak murid mereka. Semoga informasi tentang kliping anak SD dari Yupi kali ini bermanfaat untuk Yupiers.

Home Our Story Events Games Profile