12 Daftar Menu Harian Keluarga Untuk Segala Acara
Bingung menyajikan makanan harian untuk acara keluarga yang sederhana namun tetap enak? Tenang saja, kami ada beberapa rekomendasi daftar menu masakan harian keluarga yang cocok untuk segala acara.
Seperti yang kita ketahui, makanan menjadi salah satu hal penting yang harus diperhatikan dalam sebuah keluarga. Memberikan makanan yang enak, bergizi dan sehat merupakan tugas penting bagi Yupiers untuk mendukung tumbuh kembang anak-anak.
Selain mempertimbangkan rasa yang enak agar anak-anak suka dengan makanan tersebut, Yupiers juga harus memperhatikan kandungan gizi yang terdapat pada sebuah makanan.
Makanan-makanan tersebut tidaklah harus selalu makanan yang mahal dan mewah. Makanan sederhana yang baik juga dapat Yupiers berikan kepada anak-anak. Kali ini Yupi akan memberikan inspirasi daftar menu harian keluarga yang cocok untuk Yupiers.
Baca Juga : Kreasi Salad Buah Menggunakan Yupi Bolicious
Contoh Menu Harian Keluarga Sederhana Enak & Bergizi
Untuk membantu Yupiers dalam mempersiapkan makanan terbaik bagi keluarga, berikut ini adalah beberapa menu harian keluarga enak, bergizi, sehat dan cocok dalam berbagai acara
Berikut ini adalah beberapa daftar makanan tersebut:
1. Sop Ayam
Menu harian keluarga yang sederhana dan murah adalah sop ayam. Sop ayam merupakan pilihan yang tepat bagi Yupiers yang tidak memiliki banyak waktu dalam mempersiapkan makanan bagi keluarga namun tetap dapat memenuhi kebutuhan gizi bagi mereka.
Hal ini karena dalam membuat sop ayam dapat menggunakan beberapa bahan-bahan yang sederhana dan cara memasaknya juga mudah.
Yupiers dapat memasukan beberapa bahan makanan yang enak dan bermanfaat bagi kesehatan keluarga seperti wortel, kentang, udang, kacang polong, udang, sosis, dan bakso.
2. Capcay
Selain Sop Ayam, menu masakan sayur sehari hari agar tidak bosan adalah Capcay. Makanan oriental ini merupakan makanan yang cukup praktis untuk disajikan setiap saat dengan cita rasa rasa yang enak.
Dengan berbagai macam sayuran dan ditambah dengan beberapa bahan makanan lainnya seperti daging ayam, daging sapi atau seafood, membuat makanan ini menjadi semakin bergizi dan nikmat untuk dinikmati bersama keluarga.
3. Telur Balado
Salah satu menu harian keluarga dengan bahan utama telur yang mudah untuk disajikan dan cocok untuk berbagai acara adalah telur balado.
Untuk membuat makanan yang satu ini, Yupiers hanya memerlukan cabai, bawang merah, bawang putih dan kemudian haluskan beberapa bahan tersebut.
Setelahnya goreng telur yang sudah direbus terlebih dahulu dengan bahan-bahan tersebut. Yupiers dapat menambahkan garam dan gula sebagai penyedap rasa sesuai selera dan telur balado kini sudah siap disajikan dan dinikmati bersama keluarga.
Selain sayur, Yupi juga ada inspirasi resep makanan menggunakan Yupi, lho! Untuk melihatnya, Yupiers bisa klik linknya, ya.
4. Sayur Bening
Sayur bening merupakan salah satu rekomendasi menu masakan sehari hari agar tidak bosan. Cara membuat sayur bening juga sangat mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama.
Sayur yang cocok untuk pendamping berbagai makanan ini hanya membutuhkan bayam, bawang merah, bawang putih dan penyedap rasa.
Sayur bening juga terkenal memiliki kandungan zat besi yang cukup bagi keluarga dan masa pertumbuhan anak-anak.
5. Sayur Asem
Tidak kalah dengan sayur bening, sayur asem juga sering kali menjadi menu harian keluarga paling favorit. Sayur yang memiliki cita rasa asam, pedas dan dapat membangkitkan selera makan ini berisi berbagai macam bahan yang bergizi bagi keluarga.
Beberapa bahan makan tersebut adalah seperti jagung, melinjo muda, labu siam, daun salam, dan juga kacang panjang. Isi sayur asem juga dapat disesuaikan dengan selera, seperti Yupiers juga bisa menambahkan udang ke dalam sayur asem.
6. Sayur Lodeh
Alternatif sayur lainnya yang menjadi andalan menu harian keluarga adalah sayur lodeh. Sayur dengan kuah santan ini menggunakan nangka muda sebagai bahan utamanya.
Sayur lodeh juga terkenal dapat dimanfaatkan untuk beberapa kali karena dapat dihangatkan kembali dan tetap nikmat untuk dikonsumsi oleh keluarga Yupiers.
7. Sambal Goreng Kentang dan Hati
Jika ingin menyajikan menu harian keluarga yang tidak berkuah, sederhana dan murah maka Yupiers dapat mengandalkan sambal goreng kentang dan hati. Makanan yang enak, bergizi dan mengenyangkan ini sering menjadi lauk favorit banyak orang.
Selain kentang dan hati sapi, makanan dengan cita rasa sedikit pedas dan nikmat ini juga sering ditambahkan petai bagi orang-orang yang menyukai petai.
Baca Juga : Cemilan Sehat dan Kekinian untuk Anak, Bikin Happy!
8. Tempe Bacem
Jika Yupiers dan keluarga menyukai makanan yang memiliki rasa manis, maka menu harian keluarga yang satu ini sangat cocok untuk Yupiers. Tempe bacem juga cukup mudah untuk dibuat.
Cara membuatnya adalah dengan menghaluskan bawang putih, kemudian goreng dan tambahkan kecap asin garam.
Setelah cukup mendidih, tambahkan air dan tempe kemudian biarkan bumbu meresap ke dalam tempe. Tempe bacem kini telah untuk Yupiers nikmati bersama keluarga.
9. Oseng Tempe
Selain tempe bacem, menu harian keluarga yang dapat Yupiers buat dengan menggunakan bahan utama tempe adalah oseng tempe.
Cara membuat oseng tempe juga cukup mudah. Caranya adalah dengan potong tempe menjadi kubus, kemudian goreng dengan api sedang.
Selanjutnya masukan cabai, bawang merah, bawang putih, dan tambahkan gula, garam sebagai penyedap rasa dan kecap. Masak hingga matang dan oseng tempe siap untuk dihidangkan dan dinikmati bersama keluarga.
10. Rendang
Jika berbicara tentang menu masakan, tentunya tidak akan lengkap jika tidak membahas rendang. Rendang merupakan makanan favorit banyak orang dan sering disajikan pada beberapa hari raya seperti Idul Fitri atau Idul Adha.
Rendang juga masuk ke dalam urutan nomor satu untuk makanan terlezat di dunia versi CNN tahun 2011.
Menyajikan rendang kepada keluarga merupakan pilihan yang tepat dan sudah tidak perlu lagi diragukan kelezatannya. Banyak orang akan merasa lapar setiap kali melihat rendang.
11. Olahan Ikan
Olahan ikan biasanya disajikan untuk sarapan pagi. Nah, menu yang satu ini merupakan salah satu menu sarapan sehat ala yupi, lho!
Menu harian keluarga yang cukup penting bagi masa pertumbuhan anak-anak berbagai olahan ikan. Tidak hanya enak untuk dinikmati bersama keluarga, berbagai olahan ikan yang mengandung asam lemak omega 3 dan asam lemak ini memiliki beberapa manfaat bagi tubuh.
Beberapa manfaat tersebut adalah seperti dapat merangsang pelepasan hormon serotonin dan meningkatkan kualitas tidur.
Olahan ikan yang dapat Yupiers buat adalah seperti ikan tongkol suwir, ikan nila sambal kemangi, ikan kakap asam manis, sup ikan kakap, beberapa pepes ikan, ikan mujair goreng, ikan bakar bumbu padang dan berbagai olahan ikan lainnya.
12. Olahan Udang
Selain udang, Yupiers juga dapat membuat berbagai olahan udang sebagai menu harian keluarga. Udang memiliki beberapa manfaat bagi tubuh.
Beberapa manfaat tersebut adalah seperti membantu pembentukan sel dalam tubuh, membantu menjaga kesehatan tulang dan gigi serta jantung.
Yupiers dapat membuat beberapa olahan udang seperti udang asam manis, udang saus padang, udang saus tiram, udang goreng tepung, sampai dengan udang bumbu rujak dan beberapa olahan udang lainnya.
Itulah beberapa contoh daftar menu harian keluarga yang dapat menjadi andalan Yupiers dalam menyajikan makanan yang enak, bergizi, sehat dan juga cocok dihidangkan dalam berbagai acara seperti hari raya.
Selain beberapa makanan tersebut, Yupiers juga dapat mengandalkan beberapa permen Yupi seperti Yupi Strawberry Kiss, Yupi Bolicious Strawberry, Yupi Bolicious Lychee dan produk Yupi lainnya sebagai camilan enak dan bergizi setelah menikmati beberapa makanan dari menu harian keluarga di atas.
Semoga informasi tentang menu harian keluarga yang telah Yupi bagikan dapat membantu Yupiers dalam membuat makanan yang enak, sehat dan bergizi bagi keluarga.